Universitas Kadiri dengan Universitas Muhammadiyah Riau Bersinergi & Berkolaborasi

Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) melakukan kunjungan kerja ke Universitas Kadiri. Kunjungan kerja ini dilaksnakan dalam rangka penguatan kerjasama dalam berbagai program. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jum’at 2 desember 2022 di ruang rektor Universitas Kadiri ini ditandai dengan penandatanganan MoA antara UMRI dengan Universitas Kadiri (Unik).

Kerjasama yang dilakukan, antaranya:

  1. MoU Universitas Kadiri dengan Universitas Muhammadyah Riau
  2. Mou Fakultas Ekonomi Universitas Kadiri dengan Universitas Muhammadyah Riau
  3. MoA Akutansi Sektor Publik Universitas Kadiri dengan Universitas Muhammadyah Riau

MoA ini merupakan hal penting untuk menguatkan kedua Universitas dalam menghasilkan alumni unggul dan memiliki pengalaman yang berbeda, baik bagi mahasiswa maupun dosennya. Harapannya, semester depan hal ini dapat dimplementasikan sesuai maksud dan tujuan serta semangat dari MoA dari ini

Dalam pelaksnaan penandatanganan MoA tersebut, hadir Rektor beserta Wakil Rektor 1 dan 3, Dekan dan Wakil Dekan 1 dan 2 Fakultas Kesehatan dan Ekonomi, serta Kaprodi se-Fakultas Ekonomi Universitas Kadiri. Dari pihak Umri, hadir Wakil Rektor III, Dekan Fakultas MIPA dan Kesehatan, Ketua dan Sekretaris LPPM, serta Sekretaris Prodi Akuntansi Umri.

Semoga setelah kunjungan dari UMRI ke Universitas Kadiri menjadikan jalinan persahabatan dan kerjasama antar keduanya menjadi semakin erat dan bermanfaat bagi kedua belah pihak.